• English
  • Bahasa Indonesia

Sempat Tertunda, Sidang Laporan di Nias Selatan Diputuskan Besok

Dua Anggota Majelis Fritz Edward Siregar dan Mochamad Afifuddin memeriksa alat bukti dari pihak terlapor di Ruang Sidang Bawaslu, Jakarta, Kamis 20 Juni 2019/Foto: Irwansyah

Jakarta , Badan Pemilihan Umum - Sidang lanjutan atas perkara Nomor 33/LP/PL/ADM/RI/00.00/V/2019 dijadwalkan agenda pembacaan putusan Jumat (21/6/2019). Sidang sempat tertunda karena pihak terlapor, KPU Kabupaten Nias Selatan belum menyerahkan bukti dengan alasan masih diperbanyak dan dilegalisasir.

Anggota KPU Nias Selatan Meida menjelaskan, pihaknya kesulitan untuk menghadiri sidang lantaran kehabisan tiket menuju Jakarta. Sedangkan, pihak pelapor Faisal Amri calon legislatif (caleg) DPD RI dari daerah pemilihan (dapil) Sumatra Utara yang mempermasalahkan hasil rekapitulasi di Nias Selatan telah menyerahkan 45 bukti sebelum sidang di-skors.

Baca berita sidang sebelumnya:

 

Ketua Majelis Abhan beserta Anggota Majelis Fritz Edward Siregar dan M Afifuddin pun memeriksa satu persatu keabsahan bukti-bukti yang disampaikan dari pihak pelapor dan terlapor. Setelah pemeriksaan bukti, pihak terlapor pun menyerahkan 17 bukti dengan melengkapi dokumen.

"Pelapor telah memberikan alat bukti sebanyak P1 sampai P45 itu kami sahkan. Terlapor mengajukan bukti yang diberikan tanda T1 sampai T17 diterima," ujar Abhan di Ruang Sidang Bawaslu, Jakarta Pusat, Kamis (20/6/2019).

Abhan menjelaskan, dari pemeriksaan bukti bukti terlapor maupun pelapor masih ada beberapa hal belum sinkron.  Untuk itu, dirinya meminta agar para pihak bisa segera melakukan perbaikan dan penyesuaian.

Selain itu, dalam perkara ini baik pelapor dan terlapor tidak memiliki saksi untuk dihadirkan sebagai tambahan fakta persidangan. "Para pihak ini cukup ya, saksi tidak ada. Jadi besok kita tunggu untuk menyampaikan kesimpulan pukul 09.00 WIB. Insya Allah (besok) sore kami putuskan pukul 15.00 WIB," jelas Abhan.

Editor: Ranap Tumpal HS

Share

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu