• English
  • Bahasa Indonesia

Bawaslu Temukan Beberapa PPK Berstatus Pengurus Partai

Anggota Bawaslu Mochammad Afifuddin memberikan arahan dalam Rakernis Pengawasan Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sumba Timur Tahun 2020, Jumat (14/2/2020). Foto : Hendi Purnawan

Sumba Tengah, Badan Pengawas Pemilihan Umum - Bawaslu menemukan beberapa Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang diseleksi KPU terindikasi sebagai pengurus partai politik peserta Pemilu 2019. Bahkan, beberapa diantaranya merupakan mantan calon anggota legislatif (caleg) pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019.

Koordinator Divisi Pengawasan dan Sosialisasi Bawaslu Mochammad Afifuddin mengatakan, temuan tersebut didapatkan dari pengawasan rekrutmen PPK oleh jajaran Bawaslu di daerah. Afif menegaskan, bila calon PPK berstatus pengurus parpol tetap diloloskan, hal tersebut melanggar ketentuan persyaratan pendaftaran PPK.

"Dari hasil pengawasan kami mendapati PPK yang melanggar syarat pendaftaran PPK," ungkapnya saat berkunjung ke Bawaslu Sumba Tengah, Nusa Tenggara Timur, Kamis (13/2/2020).

Afif menjelaskan, salah satu persyaratan yang wajib dipenuhi oleh calon PPK yaitu tidak menjadi anggota parpol yang dinyatakan dengan surat pernyataan yang sah atau paling singkat dalam jangka waktu lima tahun. Kemudian calon PPK juga tidak sedang menjadi anggota parpol yang dibuktikan dengan surat keterangan dari pengurus partai politik yang bersangkutan.

"Kami terus memantau hasil pengawasan dari jajaran Bawaslu di daerah. Teman-teman sedang menyelesaikan hasil pengawasan PPK," cetus Alumni Univeritas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta itu.

Afif menegaskan, Bawaslu akan segera mengambil tindakan jika PPK yang sudah lolos seleksi tersebut terbukti sebagai anggota parpol dan melanggar persyaratan lainnya.

"Kami akan minta kepada KPU untuk mengganti nama-nama PPK yang telah kami anggap bermasalah dan tidak layak terlibat dalam Pilkada Serentak 2020," tuturnya.

Editor : Jaa Pradana

Share

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu