• English
  • Bahasa Indonesia

Bawaslu dan Technical Secretariat GNEJ Siapkan Acara 5th Plenary Assembly

Suasana rapat virtual dengan Technical Secretariat Global Network on Electoral Justice (GNEJ) pada Selasa malam, 28 Juni 2022/foto: Publikasi dan Pemberitaan Bawaslu
Jakarta, Badan Pengawas Pemilihan Umum- Ketua Bawaslu, Rahmat Bagja menyetujui proposal kegiatan Plenary Assembly yang kelima. Hal ini disampaikan Bagja  pada rapat virtual dengan Technical Secretariat Global Network on Electoral Justice (GNEJ) pada Selasa malam, 28 Juni 2022.
 
“Secara garis besar, kami setuju dengan proposal kegiatan yang telah disusun oleh tim Technical Secretariat," ucap Bagja.
 
Beberapa poin yang disetujui yakni, Plenary Assembly yang kelima akan dilaksanakan pada tanggal 9 – 11 Oktober 2022 di kawasan Nusa Dua, Bali dan diselenggarakan secara hybrid.  Dalam kesempatan tersebut, Bagja berharap setelah Bawaslu menjabat presidensi GNEJ, negara anggota GNEJ berkenan menjadi pemantau Pemilu luar negeri.
 
“Kami berharap setelah presidensi Bawaslu, negara anggota GNEJ ini nantinya akan menjadi pemantau pemilu luar negeri” tandasnya.
 
Selain persiapan rapat plenary assembly, sebelumnya Bawaslu dan Technical Secretariat melakukan evaluasi mengenai acara Scientific Meeting yang digelar Bawaslu dan GNEJ pada 31 Maret – 2 April yang lalu. Rapat virtual ini dihadiri oleh Ketua Bawaslu, Alberto Castro dan Madeleine Dahlsetein (Technical Secretariat GNEJ pusat), serta tim sekretariat GNEJ Bawaslu.
 
Editor: Jaa Pradana
Fotografer: Ranap THS
Share

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu