• English
  • Bahasa Indonesia

Bawaslu Berkomitmen Terus Tingkatkan Program Literasi Kepemiluan untuk Pemilih Muda

Anggota Bawaslu Puadi saat memberikan sambutan dalam acara "Kick Off" Kanal Pemilu Medcom.id dengan tema Muda, Memilah, Memilih di Jakarta, Jumat (29/7/2022).

Jakarta, Badan Pengawas Pemilihan Umum - Anggota Bawaslu Puadi menegaskan, Bawaslu mempunyai kepentingan besar dalam menggaet pemilih muda guna menghadirkan keadilan pemilu. Dia menegaskan, Bawaslu terus berupaya meningkatkan program literasi kepemiluan kepada generasi muda.

Puadi mengatakan, pemilih muda merupakan proporsi terbesar dalam Pemilu Serentak 2024. Hal ini diketahuinya berdasarkan berbagai survei yang sudah dilakukan.

"Berkaca dari Pemilu 2019 ada 70 hingga 80 juta dari 193 juta jiwa ternyata merupakan pemilih pemula. (Pemilih) usia 20 tahun ini ada 17,5 juta pemilih. Lalu usia pemilih muda yang usianya 21 tahun ke atas mencapai 42,8 juta jiwa. Kisaran 35 hingga 40 persen menunjukkan bahwa pemilih muda mempunyai kontribusi besar terhadap pemilu ke depan," tuturnya dalam acara "Kick Off" Kanal Pemilu Medcom.id dengan tema Muda, Memilah, Memilih di Jakarta, Jumat (29/7/2022).

Hanya saja Puadi mengkhawatirkan hasil beberapa survei lembaga riset yang menunjukkan masih ada pemilih muda belum mengetahui adanya penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan tahun 2024. Dia pun memandang hal ini berkaitan dengan persoalan teknis dengan literasi.

"Untuk itu, Bawaslu mempunyai kepentingan dalam meningkatkan literasi pemilih muda dengan peningkatan partisipasi. Bagaimana pemilih muda mengawal pemilu dalam mewujudkan keadilan pemilu yang berkaitan dengan kedaulatan rakyat," imbuhnya.

Dalam kaitan meningkatkan literasi partisipasi masyarakat, Puadi bercerita, Bawaslu tercatat telah melakukan pengkaderan bagi 22.566 orang dalam pengawasan partisipatif. "Banyak pula mahasiswa ikut berbagai kegiatan literasi. Bahkan, tidak sedikit kaum muda yang menjadi penyelenggara pemilu. Ini salah cara dalam memilah untuk kemudian memilih," beber mantan Anggota Bawaslu Provinsi DKI Jakarta tersebut.

Editor: Jaa Rizka Pradana
Fotografer: Ben

Share

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu