• English
  • Bahasa Indonesia

Abhan: Bawaslu Tak Berdaya Tanpa Pengawas Desa/Kelurahan

Ketua Bawaslu Abhan memukul gong saat membuka Rapat Koordinas Nasional Persiapan Pemilihan Gubernur, Bupati, Walikota, Tahun 2023 Pemantapan Program Kerja Bawaslu, Bawaslu Provinsi, Bawaslu Kabupaten/Kota Tahun Anggaran 2020 di Jakarta, Kamis 24 Oktober 2019/Foto: Nurisman

Jakarta, Badan Pengawas Pemilihan Umum - Ketua Bawaslu Abhan mengapresiasi pengawas tingkat desa/kelurahan yang telah bekerja keras mengawasi Pemilu Serentak 2019. Menurutnya, tanpa kehadiran mereka di TPS, Bawaslu tidak bisa bekerja maksimal melakukan pengawasan pesta demokrasi lima tahunan tersebut.

"Berkat kerja seluruh panwas desa dan kelurahan, Bawaslu bisa eksis lakukan pengawasan Pemilu 2019. Kami tidak berdaya tanpa ada pengawas di seluruh indonesia," katanya dalam Rapat Koordinas Nasional Persiapan Pemilihan Gubernur, Bupati, Walikota, Tahun 2023 Pemantapan Program Kerja Bawaslu, Bawaslu Provinsi, Bawaslu Kabupaten/Kota Tahun Anggaran 2020 di Jakarta, kemarin.

Dia pun meminta seluruh Bawaslu tingkat provinsi dan kabupaten/kota untuk mempertahankan kinerja yang baik dalam melakukan pengawasan Pilkada Serentak 2020. Sedangkan hal yang kurang baik, baginya, perlu dibenahi. Sebab, akunya, kepercayaan masyarakat kepada Bawaslu sangat tinggi saat ini.

"Ini sebuah prestasi yang harus dipertahankan. Menjaga kepercayaan masyarakat. Jangan sampai ekspektasi masyarakat terhadap Bawaslu menurun. Pengalaman melakukan pengawasan Pemilu 2019 bisa diterapkan," ujarnya.

Dikatakan Abhan, apresiasi terhadap Bawaslu juga hadir dari dunia internasional. Salah satunya Meksiko yang mengundang Bawaslu untuk hadir dalam acara The Plenary Assembly of The Global Network pada 5-9 November 2019 di Los Cabos, Meksiko. Bawaslu diminta untuk berbagi cerita dan pengalaman ketika melakukan pengawasan Pemilu 2019. Sebab, pemilu tahun ini merupaka salah satu yang paling rumit di dunia.

"Apresiasi yang datang dari berbagai pihak berkat kerja keras seluruh jajaran Bawaslu. Ini sebuah prestasi yang patut kita banggakan," tuturnya.

Editor: Ranap THS
Fotografer: Nurisman

Share

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu