• English
  • Bahasa Indonesia

Saksikan Prosesi Situng, Bawaslu Minta KPU Lebih Teliti

Ketua Bawaslu Abhan didampingi Mochammad Afifuddin menjawab pertanyaan wartawan usai menyaksikan langsung prosesi Situng dan server IT KPU di Gedung KPU, Jumat 26 April 2019/Foto: Andrian Habibi

Jakarta, Badan Pengawas Pemilu – Bawaslu RI menyambangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) guna memastikan rekomendasi berkaitan dengan persoalan salah input form C1 Plano di Sistem Informasi Penghitungan Suara (Situng) yang ditampilkan pada portal pemilu2019.kpu.go.id berjalan maksimal. KPU diminta teliti dan lebih berhati-hati.

Rekomendasi Bawaslu intinya meminta KPU beserta jajarannya untuk lebih teliti dan berhati-hati dalam input data di Situng. Kunjungan ini sekaligus menjadi bukti koordinasi apik Bawaslu dengan KPU. Bahwa sejatinya, setiap Bawaslu memberi rekomendasi, maka seharusnya KPU segera menindaklanjuti hingga tingkat bawah.

"Dengan persoalan salah input di Situng beberapa waktu lalu, makanya dalam surat rekomendasi itu, kita (Bawaslu) menyampaikan agar KPU teliti dan harus berhati-hati dalam menginput data di Situng itu," ujar Ketua Bawaslu Abhan didampingi anggota Bawaslu lainnya, Mochammad Afifuddin di kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jumat (26/4/2019).

"Kita datang sebagai bentuk pengawasan yang melekat kepada KPU," tambahnya.

Sebelumnya dua komisioner Bawaslu ini diterima Ketua KPU Arief Budiman didampingi salah seorang anggota KPU Hasyim Asy'ari. Pimpinan dua lembaga penyelenggara pemilu ini langsung mengadakan rapat di ruangan Ketua KPU. Arief lantas mengatakan, KPU sangat terbuka dan membuktikan keterbukaannya kepada Bawaslu.

"Kita (KPU) terbuka ya dan mengajak Bawaslu untuk melihat-lihat ruangan dan server," kata lelaki yang sudah dua periode (2012-2017 dan 2017-2022) menjadi komisioner KPU tersebut.

Memang KPU mengajak dua pimpinan Bawaslu tersebut melihat langsung ruangan server informasi dan teknologi (IT) tempat berlangsungnya Situng yang terletak di lantai dua. Namun, Ketua KPU terlebih dulu melarang para wartawan meliput dengan alasan kepentingan kemanan. "Mohon kawan-kawan (jurnalis) jangan masuk ya!," seru Ketua KPU kepada awak media.

Sampai di lantai dua, Abhan dan Afif dengan seksama melihat ruangan helpdesk, prosesi Situng, dan server IT. Arif dan Hasyim menjelaskan sistem kerja Situng kepada dua komisioner Bawaslu ini, sembari mengobrol santai.

Arief tak lupa menyampaikan perkembangan di lapangan, terutama rekapitulasi di tingkat kecamatan. Dia mengaku, beberapa rekapitulasi di kecamatan melakukan  penghitungan ulang. Sebab menurutnya, dalam prosesnya tidak hanya merujuk form C1 plano, tapi di beberapa daerah juga menggelar penghitungan ulang surat suara.

"Hal ini dalam rangka memastikan rekapitulasi itu betul-betul dilakukan sebenarnya. Kalau ada kesalahan kita lakukan penghitungan ulang," tegas Arief.

Sementara Afif menjabarkan, kedatangan Bawaslu ini guna memastikan rekomendasi Bawaslu terkait rekapitulasi di tingkat kecamatan dan beberapa pemungutan suara ulang (PSU) atau pemungutan suara lanjutan (PSL) dijalankan oleh KPU.

"Ini bagian dari pengawasan dan pencegahan," sebut lelaki yang juga menjabat sebagai Koordinator Pengawasan dan Sosialisasi Bawaslu tersebut.

Reporter: Andrian Habibi dan Rama Agusta

 

Share

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu