Denpasar, Badan Pengawas Pemilihan Umum – Anggota Bawaslu Herwyn JH Malonda berharap, pemilu raya di Universitas Udayana (Unud) melahirkan pemimpin yang bisa mewujudkan kedaulatan mahasiswa. Sebab, kata Herwyn, mahasiswa sebagai salah satu pilar utama yang harus memiliki kekuatan, kemandirian, dan otoritas.