• English
  • Bahasa Indonesia

Rapat Kerja Pembinaan Kesekretariatan pada Evaluasi Pelaporan Keuangan Tahun 2013 dan 2014 Bawaslu Provinsi dan Panwaslu Kabupaten/Kota Se-Indonesia

Jakarta- Bawaslu menggelar Rapat Kerja Pembinaan Kesekretariatan Pada Evaluasi Pelaporan Keuangan Tahun 2013 dan Tahun 2014  Bawaslu Provinsi  dan Panwaslu Kabupaten Kota Se Indonesia Tahap pertama pada tanggal 20 s.d 22 November 2014, bertempat di hotel Grand Sahid Jaya.

Hadir dalam Rapat Kerja Pembinaan Kesekretariatan Tahap Pertama Ketua Bawaslu RI, Muhammad, Pimpinan Bawaslu RI Endang Wihdatingtyas, Sekjen Bawaslu RI, Gunawan Suswantoro, Kabag, Kasubbag, Staf Jajaran Sekretariat jenderal Bawaslu, dan 11 Bawaslu Provinsi  dan Panwaslu Kabupaten/Kota, yaitu Aceh, Sumatra Utara, Riau, Kepulauan Riau, Sumatra Barat, Sumatra Selatan, Jambi, Bengkulu, Lampung, Banten, Kalimantan Selatan.

Kegiatan Rapat Kerja Pembinaan Kesekretariatan ini bertujuan untuk menghadirkan catatan permasalahan yang muncul untuk mengambil tindakan dan melakukan koreksi jika ada penyimpangan dan klarifikasi atas ketidakjelasan atas pelaksanaan kegiatan. Dengan sasaran meningkatkan akuntabilitas pelaksanaan anggaran sehingga sesuai dengan peraturan perundang undangan.

Menurut Endang, Perbedaan karakteristik, Bawaslu Provinsi dan Panwaslu Kabupaten/Kota dalam melakukan evaluasi dalam hal ini pembinaan kesekretaritan khususnya evaluasi pelaporan keuangan tentunya pembinaan yang dilakukan berbeda. Pembinaan yang dilakukan terhadap Bawaslu  Provinsi bisa jangka panjang sampai akhir periodenya yaitu 5 tahun, berbeda dengan Panwaslu Kabupaten/Kota yang bersifat sementara.

Selain itu, Bawaslu Provinsi mempunyai tanggung jawab tidak ringan  karena harus melakukan pembinaan terhadap Panwaslu Kabupaten/Kota dibawahnya. Ujarnya Kamis (20/11)

Hal Senada disampaikan Ketua Bawaslu RI, Muhammad memberikan apresiasi yang mendalam atas komitmen, dedikasi, dan kerja keras atas pengabdian para Kasek di Seluruh Indonesia untuk mengawal pemilu.

Dengan keanekaragaman letak geografis, didarat, pantai, gunung, dan keanekaragaman bahasa dan budaya. Kita telah sukses mengawal 2 pemilu dengan jumlah 190 juta pemilih tanpa ada kejadian-kejadian yang serius.

 “Mewakili Semua Komisioner Bawaslu RI, Provinsi Panwas Kabupaten/Kota, Kecamatan, PPL,  Panwas LN, menyampaikan ucapan terima kasih yang setulus-tulusnya dan  memohon maaf jika ada tutur kata dan Arahan kami yang kurang berkenang di hati para Kasek dan Bendahara. Maafkan Kami” tutur Muhammad.(mhtr)

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu