Yogyakarta, Badan Pengawas Pemilihan Umum - Sekretaris Jenderal Bawaslu Gunawan Suswantoro berharap target Zona Integritas (ZI) Bawaslu provinsi meningkat pada tahun 2024. ZI yang semula hanya diraih oleh enam provinsi percontohan, selanjutnya bisa menjadi 34 provinsi meraih prestasi yang sama. Demikian pula diharapkan kepada 514 Bawaslu kabupaten/kota mendapat predikat WTP.
"Saya bangun semangat baru. Meskipun jajaran Bawaslu provinsi dan kabupaten/kota sudah masuk akhir jabatan, harus tetap menjaga semangat kerja untuk mewujudkan target tersebut," tegasnya dalam Sosialisasi Kebijakan Pengawasan Keuangan, di Yogyakarta, Rabu, (10/11/2021).
Gunawan juga meminta kepada seluruh jajaran Bawaslu seluruh Indonesia, untuk menjaga nama baik dan marwah Bawaslu yang selama ini menjadi lembaga pemilu yang sudah berhasil meraih WTP enam kali berturur-turut. Prestasi tersebut diraih dengan kerja keras dan menaati semua peraturan serta perundangan yang ada.
"Lembaga ini sudah baik. Maka harus diupayakan agar menjadi lebih baik lagi dan seterusnya. Jangan pernah berhenti untuk terus meraih prestasi," ungkapnya.
Semua yang dilakukan, sambung Gunawan, demi mewujudkan Bawaslu yang memiliki akuntabilitas keuangan dan kinerja yang excellent. Diantaranya, membangun budaya sadar resiko melalui upaya mitigasi resiko. Sesuai keputusan Sekertaris Jenderal Bawaslu Nomor 0074 tentang Penerapan Manajemen Resiko di Lingkungan Pengawas Pemilihan Umum, Bawaslu Provinsi dan Kabupaten/Kota.
Editor: Jaa Pradana
Fotografer: Hendi Purnawan