• English
  • Bahasa Indonesia

Seni Budaya Pengawasan di Padang Pariaman Diharapkan Efektif Cegah Pelanggaran

Anggota Bawaslu M Afifuddin (ketiga dari kiri) saat meresmikan program Nagari Mengawasi Pemuda Mitra Pengawasan (PMP) binaan Bawaslu Padang Pariaman di Nagari Sungai Asam, Sumatra Barat, Kamis 26 Desember 2019/Foto: Rama Agusta

Sungai Asam, Badan Pengawas Pemilihan Umum - Anggota Bawaslu Mochammad Afifuddin mengapresiasi Bawaslu Kabupaten Padang Pariaman karena dinilai efektif membumikan pengawasan pemilu melalui seni budaya.

Hal itu disampaikan Afif saat meresmikan program Nagari Mengawasi Pemuda Mitra Pengawasan (PMP) binaan Bawaslu Padang Pariaman di Nagari Sungai Asam, Sumatra Barat, Kamis (26/12/2019).

Menurutnya, untuk mencegah terjadinya pelanggaran pemilu, pengawasan pemilu tidak melulu dilakukan dengan cara formal, melainkan dengan menyasar seni budaya yang hidup dalam masyarakat. Hal ini baginya membuat nilai-nilai pengawasan akan lebih mudah diserap oleh masyarakat.

"Itu sekaligus membuktikan pengawasan pemilu tidak hanya muncul ketika ada pemilu atau pilkada saja, tetapi bisa kapan saja dan dalam bentuk apa saja. Selain itu pemilu yang baik itu harus bisa memfasilitasi seluruh kebudayaan lokal dan kebiasaan masyarakat Indonesia," terangnya.

"Sejatinya pengawasan pemilu harus menyatu dalam seni budaya," tambah Afif.

Lebih jauh, Koordinator Divisi Pengawasan dan Sosialisasi Bawaslu ini berharap, kegiatan serupa dapat diikuti oleh banyak daerah lain di Indonesia. "Saya berharap akan banyak desa muncul untuk menyadari pentingnya pengawasan Pemilu," pungkasnya.

Sekadar informasi, kedatangan Afif di acara peresmian ini mendapat suguhan berbagai seni budaya khas desa setempat.

Ketua Bawaslu Padang Pariaman Anton Ishaq menjelaskan, maksud konsep peresmian program Nagari Mengawasi Pemuda Mitra Pengawasan ini dengan menampilkan sajian seni budaya. Dia menuturkan, harus ada inovasi dalam masyarakat guna mengembangkan pengawasan pemilu, sehingga masyarakat tidak saja sebagai penonton, tetapi ikut serta menjadi pengawas dalam Pilkada 2020.

"Dengan begitu kita tahu masyarakat dapat bersentuhan dengan Bawaslu dalam mengawasi pilkada," tutupnya.

Editor: Ranap THS
Fotografer: Rama Agusta

Share

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Agenda Bawaslu

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu