• English
  • Bahasa Indonesia

Ketua Bawaslu: Perkuat Sinergitas Antar Pengawas Pemilu

Jakarta, Badan Pengawas Pemilihan Umum – Menjelang dimulainya kampanye rapat umum pada 24 Maret mendatang, Ketua Bawaslu RI, Abhan meminta jajaran pengawas Pemilu daerah memperkuat sinergitas.

Sinergitas kita sebagai pengawas pemilu harus terus dibangun dan dikuatkan jelang dimulainya kampanye rapat umum 24 Maret mendatang. Eskalasi kampanyenya pasti berbeda dibanding kampanye yang dimulai pada 23 September Tahun lalu, kata Abhan dalam Rakernis Persiapan Pengawasan Kampanye Rapat Umum Pemilu 2019, di Jakarta, Sabtu (9/02/2019).

“Jadi saya minta kepada jajaran pengawas Pemilu di daerah, baik tingkat provinsi, kabupaten/kota, hingga tingkat desa harus terus bersinergi dalam mengawasi tahapan kampanye rapat umum hingga Hari pencoblosan, karena tahapan ini sangat riskan terjadinya pelanggaran,” sambung Abhan.

Terkait pengawasan yang dilakukan, Abhan juga berharap tidak ada garis pembatas antar Divisi di jajaran Bawaslu provinsi atau kabupaten/kota sehingga pengawasan yang dilakukan tidak maksimal. “Tanggung jawab kita sebagai pengawas Pemilu sama. Semua berharap Pemilu ini berjalan baik. Jalankan dengan baik tugas-tugas kita sebagai pengawas Pemilu. Jalin kerja sama yang utuh. Jangan ada sekat atau pembatas antar Divisi,” tegas Abhan.

Dalam kesempatan ini, Abhan mengapresiasi jajaran pengawas Pemilu daerah, baik provinsi hingga tingkat paling bawah dalam menjalankan tugas pengawasan Pilkada 2018 hingga tahapan Pemilu 2019 yang sedang berjalan.

“Bawaslu RI apresiasi semua jajaran Bawaslu daerah yang telah menjalankan tugas dengan baik. Kita tingkatkan kinerja kita sebagai pengawas Pemilu hingga menghasilkan Pemilu 2019 berjalan sukses,”tutup mantan Ketua Bawaslu Jateng itu.

Share

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Agenda Bawaslu

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu