• English
  • Bahasa Indonesia

Nelson: Pilkada Jangan Berujung Pilu

Lampung, Badan Pengawas Pemilihan Umum – Pimpinan Bawaslu RI Nelson Simanjuntak mengatakan Pemilihan kepala daerah (Pilkada) sejatinya harus dibuat menyenangkan dan membahagiakan bagi berbagai pihak, terutama pihak masyarakat selaku pemilih. Menurut Nelson, Pilkada ini janganlah berujung pilu. Masyarakat selaku pemilih jangan sampai tergoda suaranya untuk dibeli, karena terdapat sanksi berat bagi pemberi dan penerima jika terbukti melakukan politik uang.

“Jangan sampai masyarakat selaku pemilih memindahkan pasangan calon dari pintu rumah ke pintu jeruji besi (penjara) karena melibatkan diri pada pelanggaran praktik politik uang atau pidana Pemilu,” kata Nelson saat menjadi pembicara pada Sosialisasi Tatap Muka kepada Stakeholders dan Masyarakat dalam rangka Persiapan Pengawasan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lampung Barat Tahun 2017, di Kantor Bupati Lampung Barat, Selasa (4/10).

Selain itu Nelson menambahkan, terdapat empat faktor Pilkada demokratis yang harus diketahui bersama. Pertama faktor partai politik atau gabungan partai politik. Partai politik jangan sampai mendaftarkan pasangan calon yang bermasalah. Daftarkan calon yang benar-benar bersih supaya jika terpilih tidak akan merugikan masyarakat selaku pemilih.

Kedua, lanjut dia, adalah faktor pemilih. “Pemilih harus menjadi pemilih yang cerdas. Pilih sesuai hati nurani dan jangan sampai tergoda dengan iming-iming apapun. Jangan mudah dimobilisasi,” ujarnya.

Ketiga yaitu faktor penyelenggara (Bawaslu dan KPU). Ia menegaskan, Bawaslu dan KPU selaku penyelenggara harus bersikap netral dan tidak berpihak. Penyelenggara Pemilu harus bekerja sesuai asas-asas Pemilu.

Dan yang keempat yaitu kerangka hukum Pemilu yang jelas. “Harus ada aturan yang jelas dan netral yang bisa menjamin semua pihak yang berpemilu bisa melakukannya dengan cara yang demokratis. Undang-undang juga harus menjamin jika  terdapat pelanggaran dan proses melalui penyelesaian sengketa dan penindakan pelanggaran yang dapat memuaskan seluruh stakeholders,” pungkasnya.

 

 Penulis/Foto: Irwan

Share

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Agenda Bawaslu

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu