• English
  • Bahasa Indonesia

Sekretariat Bawaslu Dukung Penuh Suksesnya Pilkada Serentak 2015

Bogor, Badan Pengawas Pemilu - Hari H Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Walikota 9 Desember 2015 yang dilakukan serentak di 269 daerah otonom yaitu di 9 provinsi dan 260 kabupaten/kota, tinggal 31 hari lagi. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan sekretariat harus mendukung suksesnya pilkada serentak 2015.

Hal tersebut disampaikan Sekretaris Jenderal Bawaslu RI, Gunawan Suswantoro saat membuka Bimbingan Teknis Pengelolaan dan Pelaporan Barang Milik Negara (BMN) bagi Pengelola Barang Milik Negara Bawaslu Provinsi se-Indonesia, di Bogor, Jawa Barat, Minggu (8/11). Gunawan menjelaskan bahwa Bawaslu telah berhasil dalam mendukung gerakan Pilkada serentak untuk seluruh provinsi menolak Pilkada melalui DPRD.
“Artinya kalau kita sudah berhasil mendukung pelaksanaan pilkada secara langsung, berarti kita harus konsekwen untuk menyukseskan pilkada tersebut. Kita harus tahu bahwa Pilkada serentak 2015 ini adalah pertama kali yang harus kita laksanakan pengawasan Pilkada tersebut. Jadi kita harus mendukung untuk suksesnya Pilkada serentak 2015,” harapnya.

Gunawan menjelaskan mengapa Bawaslu dan sekretariat harus mendukung suksesnya Pilkada serentak 9 Desember 2015. Menurutnya Bawaslu telah berhasil mendukung gerakan pilkada serentak untuk seluruh provinsi dan menolak Pilkada melalui DPRD (pilkada tidak langsung).

“Kita harus mendukung, supaya kita juga tetap eksis dan kualitas demokrasi Indonesia itu semakin meningkat,” kata Gunawan.

Sekretariat Bawaslu di seluruh Indonesia juga harus memastikan dukungan optimal dalam pelaksanaan tugas pengawas pemilihan. Dengan adanya dukungan optimal tersebut, diharapkan kualitas kerja Bawaslu secara keseluruhan semakin meningkat dan pada akhirnya adalah terkatrolnya kualitas demokrasi di Indonesia.
Penulis: Christina Kartikawati

Share

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu