• English
  • Bahasa Indonesia

Cegah Pelanggaran Kampanye, Bawaslu Sumbar Gelar Rakernis Pengawasan Pilkada

Padang, Badan Pengawas Pemilu – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sumatera Barat mengelar Rapat Kerja Teknis Pencegahan dan Pengawasan Tahapan Kampanye Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2015. Rapat tersebut digelar sebagai upaya pencegahan pelanggaran dalam memasuki tahapan kampanye  pemilihan gubernur dan bupati/walikota di Provinsi Sumatera Barat.
 
Ketua Bawaslu Provinsi Sumatera Barat Elly Yanti mengatakan, Rakernis bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih komprehensif kepada pengawas dalam memahami prosedur dan teknis pengawasan pilkada setentak tahun 2015 yang sudah memasuki tahapan kampanye. Rakernis juga diharapkan dapat menyamakan persepsi pengawas dalam menindaklanjuti aturan pengawasan dalam masa kampanye.
 
“Sebagai bentuk pencegahan pelanggaran pada tahapan kampanye yang sekarang sudah dimulai, Bawaslu perlu membangun pemahaman bersama tentang prosedur tahapan dan teknis pengawasan Pilkada. Kami mengundang Panwaslu Se- Provinsi  Sumatera Barat di 19 Kabupaten/Kota,” kata Elly saat membuka Rakernis Pencegahan dan Pengawasan Tahapan Kampanye Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2015 di Rocky Hotel Padang, Jumat (11/9). 
 
Lebih lanjut Elly menjelaskan, jajaran panwaslu perlu memahami prosedur sebagai dasar untuk mengawasi proses tahapan pilkada. Pengawas harus memahami dan mempedomani pelbagai aturan seperti Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU)  tentang kampanye yang mengatur tata cara pemasangat alat peraga kampanye. Dalam peraturan tersebut, banyak titik-titik dan zona larangan pemasangan alat peraga. Tidak jarang ditemui titik-titik lokasi tersebut sudah ramai terpasang alat peraga jauh sebelum masa kampanye dimulai. 
 
“Aktifitas kampanye dengan menempatkan lokasi pemasangan alat peraga yang dinilai berpotensi pelanggaran. Seperti tempat ibadah, rumah sakit, gedung milik pemerintah dan sekolah,” ujar Elly.
 
Sementara itu, Kepala Sub Bagian Administrasi M Rendhy dalam laporan pembukaan kegiatan Rakaernis Pencegahan Pengawasan Tahapan PIlkada 2015 mengatakan, kegiatan tersebut turut mengundang jajaran Panwaslu Se- Sumatera Barat di 19 Kabupaten/Kota dan juga turut mengundang Media Massa lokal baik cetak maupun elektronik sebagai membangun pemahaman bersama tentang prosedur teknis pengawasan yang dilakukan oleh Bawaslu.
 
Kegiatan Rakernis juga menghadirkan narasumber Ketua Bawaslu RI Muhammad, Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggaran Pemilu (DKPP) Jimly Asshiddiqie, Ketua Bawaslu Sumatera Barat Elly Yanti, dan Pimpinan dan Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Sumatera Barat.
 
“Peserta dalam kegiatan Rakernis ini adalah Ketua dan Anggota Divisi Pengawasan Kabupaten/Kota Se-Provinsi Sumatera Barat dan awak media cetak dan elektronik sebagai upaya menyamakan persepsi sehingga terciptanya pemilu yang jujur, adil dan berintegritas,” ungkapnya.
 
Penulis dan Foto : Hendrue Wijaya
Editor : Ira Sasmita
 
Share

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu