• English
  • Bahasa Indonesia

Bawaslu Sulteng Lantik 39 Panwaslu Kabupaten dan Kota

Palu, Badan Pengawas Pemilu – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) Melantik 39 Anggota Panwas Pemilihan Kabupaten dan Kota untuk Pemilihan Gubernur dan WakilGubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota yang akan menyelenggarakan Pilkada Serentak, 9 Desember Mendatang. Kamis,(7/5). Pelantikan tersebut secara resmi dilakukan oleh Sekretaris Jenderal Bawaslu Gunawan Suswantor.

Dalam sambutanya, mungucapkan selamat kepada anggota panwas Kabupaten/Kota yang dilantik dan berharap kepada Anggota Panwas Pemilihan Kabupaten/Kota agar dapat mensukseskan pilkada serentak di provinsi Sulawesi tengah. ia juga mengungkapkan rasa bangga karena dari beberapaprovinsi yang dihadirinya dalam acara pelantikan hanya 2 provinsi yang dihadiri oleh Gubernur termasuk provinsi Sulawesi tengah.

"Semoga Saudara-saudara Anggota Panwas Kabupaten/Kota yang telah dilantik dapat meyakini bahwa saudara-saudara adalah pejuang pilkada yang harus mensukseskan Pilkada Serentak khususnya di provinsi Sulawesi tengah”pungkasnya.

Selain itu, ia juga berharap Gubernur Sulawesi Tengah dapat memfasilitasi dan mendukung kerja teman-teman Bawaslu beserta Jajaran Panwas di Kabupaten/Kota terutama pada Alokasi Anggaran yang dibutuhkan dalam melakukan tugas-tugas pengawasan di daerah masing-masing.

Sementara itu, Gubernur Sulawesi Tengah H. Longki Djanggola,diawal sambutannya Juga mengucapkan selamat kepada anggota panwas pemilihan kabupaten/kota yang baru dilantik. ia juga Memeberikan kesempatan serta aspirasi bagi Bawaslu Sulteng serta jajaran Panwas Kabupaten/Kota agar segera melakukan koordinasi terkait kebutuhan panwas yang wajib didukung melalui pemerintah daerah sesuai amanat Perundang-Undangan dalam Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2015. Sehingga Bawaslu dan Panwas Pemilihan Kabupaten/Kota dapat Bekerja Lebih Baik dan menjamin Suksesnya Pemilihan Kepala Daerah Serentak di Provinsi Sulawesi tengah.

“Saya berharap kepada seluruh panwas Kabupaten/Kota agar selalu bekerja secara jujur dan adil dalam melakukan tugas-tugas pengawasan pada pilkada serentak diprovinsi Sulawesi tengah.”Ujarnya.

Sementara itu, Pada Sambutan Ketua Bawaslu Provinsi Sulawesi Tengah Ratna Dewi Pettalolo, mengatakan bahwa Anggota Panwas Pemilihan Kabupaten/Kota yang dilantik hari ini merupakan putra putri bangsa yang terbaik dan telah melalui beberapa tahapan seleksi yang dilakukan oleh Tim Seleksi Calon Anggota Panwas Pemilihan Kabupaten dan Kota yang juga berasal dari Kalangan Akademisi dan Pers ,sehingga sangat tidak diragukan lagi integritas dan Kredibilitasnya dalam melakukan tugas pengawasan pada pilkada serentak mendatang.

“Kami Garansi Bahwa Anggota Panwas Pemilihan Kabupaten/Kota yang telah dilantik saat ini bisa memberikan pengabdian yang berharga bagi provinsi sulawesi tengah”ujarnya

Mengenai Anggaran Panwas, lanjut Dewi menyebutkan bahwa anggaran yang telah tersedia untuk Bawaslu serta jajaran panwas pemilihan kabupaten/kota, baru pada tingkat provinsi yang telah sampai pada penandatangan NPHD bersama Pemerintah Daerah. Namun, Anggaran tersebut hanya untuk Panwas Pemilihan Kabupaten yang tidak menyelenggarakan Pilkada,sehingga 7 Kabupaten dan 1 Kota yang sampai saat ini belum mendapat kejelasan dari pemerintah daerah terkait ketersedian anggaran pilkada untuk panwaslu agar segera melakukan kordinasi pada pemerintah daerah masing-masing.

“Kami Berharap Pemerintah Daerah di Kabupaten/Kota agar mempercepat melakukan penandantanganan NPHD karena teman-teman Panwas kami akan segera bekerja.”Tegasnya

Seperti diketahui, Panwas Pemilihan Kabupaten/Kota terdiri dari Panwas Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di 7 Kabupaten dan 1 Kota yang akan melakukan pemilihan Walikota dan Wakil Walikota serta 5 Kabupaten yaitu Panwas Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah

yang dilantik sekaligus pada Kamis, (7/5) di Swiss Bell Hotel Palu, berdasarkan Surat Keputusan Bawaslu Provinsi Sulteng tentang Penetapan Anggota Panwas Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota Di Provinsi Sulawesi Tengah.

Adapun, Acara Pelantikan Anggota Panwas Pemilihan Kabupaten/Kota yang di hadiri oleh Gubernur Sulawesi Tengah H. Longki Djanggola, Sekretaris Jendral Bawaslu RI Gunawan Suswantoro juga di saksikan oleh Tamu Undangan dari Kalangan Exekutif dan Legislatif juga Pimpinan Lembaga Terkait serta insan pers,  berlangsung hikmat hingga berakhirnya prosesi pelantikan.

 

Penulis : (Humas Bawaslu Sulteng)

Share

Informasi Publik

 

Regulasi

 

Pendaftaran Pemantau

 

Forum

 

SIGAPLapor

 

 

Whistleblowing System

 

Helpdesk Keuangan

 

SIPS

 

SAKIP

 

Sipeka Bawaslu

 

SIPP Bawaslu

 

Simpeg Bawaslu

Si Jari Hubal Bawaslu

 

 

 

 

Video Bawaslu

newSIPS 2019
newSIPS 2019

Mars Bawaslu

Mars Pengawas PEMILU +text
Mars Pengawas PEMILU +text

Zona Integritas Bawaslu